Cara Memulai Usaha Laundry Kiloan

B-Bisnis - Usaha Laundry kiloan semakin berkembang terutama di perkotaan, yang semakin hari kegiatan masyarakatnya semakin sibuk. Sehingga mereka tidak memiliki cukup waktu untuk kegiatan lainnya misalnya mencuci pakaian.

Cara Memulai Usaha Laundry Kiloan
Para mahasiswa, pegawai kantoran, dan penghuni kos-kosan adalah calon pelanggan yang biasanya menggunakan jasa bisnis ini. Bahkan tak jarang ibu-ibu rumah tangga pun menggunakan jasa laundry kiloan.

Tentu, ini merupakan peluang bisnis yang cukup menjanjikan karena tiap tahun prospeknya terus meningkat. Jasa yang disediakan oleh laundry kiloan biasanya bukan hanya mencuci pakaian tetapi juga setrika yang tentunya memiliki harga berbeda.

Baca juga: Sukses Menjalankan Bisnis Laundry Kiloan

Usaha ini kebanyakan dijalankan oleh ibu rumah tangga atau wanita. Tetapi usaha ini juga tidak menutup kemungkinan untuk dijalankan oleh laki-laki. Karena usaha ini bisa dijalankan oleh siapa saja.

Cara Memulai

Usaha ini sebenarnya cukup mudah untuk dijalankan. Beberapa hal yang harus anda persiapkan adalah modal dan tempat usaha. Adapun modal usaha yang anda perlukan sekitar 10-11 juta sebagai modal awal. Dengan jumlah modal seperti diatas anda setidaknya sudah bisa memiliki 3 unit mesin cuci lengkap dengan peralatan dan bahan yang anda butuhkan misalnya setrika, detergen, pewangi pakaian, keranjang baju, papan setrika, kantong plastik, spanduk, stempel, dan yang lainnya.

Saat usaha ini sudah berjalan anda hanya akan perlu mengeluarkan biaya rutin bulanan seperti, detergen, pewangi pakaian, pelicin pakaian, plastik roll, biaya listrik dan gaji pegawai (kalau ada). Anda bisa menggunakan jasa orang lain untuk membantu pekerjaan anda dengan gaji 400-500 ribu perbulannya. Dengan adanya bantuan dari beberapa orang karyawan akan membantu tugas anda, karena memang sulit jika hanya dilakukan sendirian. Tetapi kalau anda memulai bisnis ini bersama keluarga anda bisa mengandalkan bantuan mereka untuk ikut membantu anda.

Tips Usaha Jasa Laudry Kiloan
Perhatikan lokasi anda membuka usaha ini. Jika anda memang tinggal ditempat yang banyak kos-kosan mahasiswa atau pun karyawan maka lokasi anda sangat cocok untuk usaha ini. Karena memang target usaha ini adalah mahasiswa dan karyawan yang tidak memiliki waktu untuk mencuci  sendiri.

Usahakan untuk memberikan pelayanan maksimal ketika usaha anda awal awal buka. Tentunya pelayanan maksimal ini harus anda pertahankan agar laundry anda mendapatkan banyak pelanggan tetap. Karena jika pelanggan puas dengan pelayanan kita makan mereka tidak akan segan untuk kembali menggunakan jasa kita.

Estimasi Keuntungan
Perkiraan penghasilan yang akan anda dapatkan dari jasa laudry kiloan. Anggaplah anda menerima pakaian kotor 20kg/perhari dan harga pasaran kira-kira 4000-5000/kg yang gambarannya seperti berikut:

40kg x 5.000 = 200.000 x 30 hari = Rp 6.000.000;

Tentunya hasil diatas adalah hasil kotor. Sebelum dipotong biaya operasional seperti listrik, gaji karyawan, dan kebutuhan lainnya.

*usaha ini juga biasa mengalami pengikatan dihari hari tertentu seperti hari sabtu dan minggu.

Memang usaha ini membutuhkan modal yang tidak sedikit di awal pendiriannya tetapi jika sudah berjalan usaha ini cukup memberikan keuntungan. Kunci sukses bisnis Laundry Kiloan adalah modal dan semangat kita untuk membesarkannya hingga suatu hari kita bisa mendapatkan hasil yang manis dari Bisnis Laundry Kiloan ini. Semoga Bermanfaat... Selamat Berwirausaha...

1 comments :

This comment has been removed by the author.

Tinggalkan Tanggapan Anda Mengenai Artikel di Atas